Solusi Mengatasi Speaker dan Headphone Laptop Tidak Keluar Suara
Kadang mendadak speaker laptop mengalami masalah tidak bisa mengeluarkan bunyi atau suara. Biasanya kita menduga ada kerusakan dengan komponen speaker maka kita segera membawa ke tempat service untuk diperbaiki.Tetapi ada kemungkinan permasalahan tersebut hanya masalah software saja, karena kesalahan yang tak disengaja mengubah setingan konfigurasi laptop.
Bila kerusakan software
Untuk mengatasi masalah ini coba Anda klik bagian kanan bawah pada ikon speaker. Bila muncul seperti gambar di bawah ini, berarti suara laptop telah disetting ke headphone atau headset sehingga pada speaker laptop tidak bisa keluar bunyi.
seharusnya agar laptop mengeluarkan suara, ikon yang tampil seperti gambar di bawah ini.
Lalu bagaimana untuk mengubah setingan yang benar ?
(1) Klik kanan pada ikon speaker atau volume speaker, maka muncul seperti tampak di bawah, pilih playback device.
(2) Nah, ternyata ikon speaker sebenarnya telah ada. Kli k kanan, pilih set as Default Device
(3) OK, speaker laptop bisa bunyi lagi
Tetapi bagaiman bila ikon speaker seperti pada langkah (2) diatas tidak muncul di layar ? atau hanya muncul ikon headphone saja? lanjutkan langkah 4
(4) Klik kanan pada kotak kosong, lalu beri cek list atau tanda centang pada Show Disable Device.
(5) Ikuti langkah selanjutnya seperti dibawah ini, yaitu status ikon speaker diubah menjadi enable
(6) Kembali ke langkah 2, hasilnya laptop bisa bersuara.....
Kebalikannya, cara di atas bisa untuk mengatasi bila headphone atau headset tidak berfungsi.
Bila semua cara diatas tidak bisa mengatasi, berarti ada kerusakan hardware atau spare part bagian sound pada laptop Anda, dan serahkan kepada teknisi berpengalaman untuk diperbaiki.
Demikianlah Artikel Solusi Mengatasi Speaker dan Headphone Laptop Tidak Keluar Suara
Sekianlah artikel Solusi Mengatasi Speaker dan Headphone Laptop Tidak Keluar Suara kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Judul : Solusi Mengatasi Speaker dan Headphone Laptop Tidak Keluar Suara
link : Solusi Mengatasi Speaker dan Headphone Laptop Tidak Keluar Suara
0 Response to "Solusi Mengatasi Speaker dan Headphone Laptop Tidak Keluar Suara"
Posting Komentar